Society

Viral di Media Sosial, Lato-lato Mulai di Gandrungi Anak Anak

Lato-lato: Mainan Tradisional Asal Bugis yang Kini Viral

Kabari99-Belakangan ini terdapat mainan anak anak yang viral di sosial media, bernama lato-lato.

Mainan tradisioal tersebut berupa dua bola plastik yang dihubungkan, dengan menggunakan seutas tali. Biasanya, bagian tengah tali terdapat ikatan berbentuk lingkaran, untuk dimasukkan ke jari agar bisa dimainkan dengan menggoyangkann kedua bola naik-turun.

 

Dengan menggoyangkannya, tentunya menimbulkan ketukan secara berulang-ulang.

Belakangan ini, permainan   kembali digadrungi oleh anak-anak setelah viral di media sosial khususnya tiktok

Bagi generasi 90-an, permainan ini memang sudah tidak asing lagi karena sudah menjadi mainan sehari-hari pada zamannya. Namun bagi generasi milenial, permainan lato-lato masih terasa asing, ditengah gempuran permainan yang biasa dimainkan di gadget.

 

 

Dilansir dari bloktuban.com salah seorang penjual Lato-lato asal Kecamatan Grabagan, Kabupaten Tuban, Sonya Ulfaninda membenarkan jika permainan tersebut, kini banyak digemari dan dicari oleh anak-anak di Kabupaten Tuban.

 

“Mainan Lato-lato yang sekarang ini memang kembali menjadi ramai dan diminati oleh anak-anak, untuk antusiasnya sendiri cukup  bagus,” paparnya pada Rabu (21/12/2022).

 

Menurutnya harga Lato-lato yang dijualnya juga sangat ramah dikantong anak-anak. Pasalnya, satu buah permainann berbetuk bulat ini, dijualnya dengan harga Rp5 ribu hingga Rp8 ribu saja.

 

Baca juga: Stress Coping Mechanism: Cara Manajemen Stres yang lebih Baik

 

Selain harganya yang murah, keberadaan permainan ini juga membawa dampak positif bagi anak-anak. Pasalnya, dengan bermain Lato-lato fokus anak terhadap gadget bisa teralihkan dan dapat lebih menikmati masa bermain dengan teman-teman sebayanya.

 

“Untuk dampaknya pasti ada plus minusnya, plusnya anak-anak bisa lebih menikmati dunia anak-anaknya, tidak terfokus pada gadget. Minusnya mainan ini keras, kalau tidak hati-hati bisa kena kepala,”

 

sambungnya.

Lebih lanjut, keunikan dari permainan tersebut adalah pada cara penggunaannya. Sebab, semakin lama memainkan lato, maka semakin membuat anak penasaran dan menjadi tantangan tersendiri.

 

Sejarah Mainan Lato-lato

 

Mainan lato-lato ini berasal dari bugis, di daerah makassar disebut dengan katto-katto dan dipulau jawa disebut dengan etek-tek. Perlu kamu ketahui, jika menilik dari sejarahnya, ternyata jenis permainan tradisional ini bukan berasal dari indonesia lho.

 

Namun,ternyata permainan ini ternyata muncul pertama kali pada tahun 1960-an dan populer tahu 1970-an di amerika dan amerika dengan nama clankers.

Namun permainan yang satu ini tidak bertahana lama akibat pernah memakan korban.

 

Pada tahun 1970-an di amerika serikat, permainan ini sempat dilarang oleh pejabat sekolah new bedford amerika serikat. Alasan permainan ini dilarang, karena materialnya yang menggunakan kaca dan cara memainkannya yang dianggap berbahaya.

 

Terkadang pengguna permainan ini membanting clackers begitu keras hingga pecahannnya membuat plastik berterbangan.

Namun trend permainan ini di indonesia kini semakin menjamur, hal tersebut juga berdampak positif karena anak-anak kembali mengenal permainan tradisional.

 

main Lato Lato
main Lato Lato

Cara Bermain Lato-Lato

 

Cara bermain laini bukanlah hal yang sulit, bahkan semua kalangan bisa memainkan jenis permainan ini. hal yang perlu kamu perhatikan, yaitu dengan menggoyangkan dan menyeimbangkan dua bola untuk saling berbenturan.

Namun, ketika melihat permainan ini latto-latto terlihat mudah. Sebenarnya, cukupsulit memainkan mainan ini. Berikut cara mudah bermain lato-lato yang bisa Kamu tiru:

  • Pastikan kedua bola tepat dengan posisi sama dan seimbang
  • Jepit bagian tengah tali lato-lato di antara jari
  • Jika sudah, goyangkan tangan terus hingga lato-lato saling beradu dan menimbulkan bunyi

Manfaat Bermain Lato-Lato

Ternyata banyak manfaat yang bisa didapat dengan memainkan lato-lato, diantaranya:

  1. Kepercayaan Diri
  2. Melatih kemampuan motorik
  3. Ketenangan Pikiran
  4. Kesabaran
  5. Melatih Keseimbang

 

Kabari99-Yogyakarta

 

last post

Back to top button